Muslimahdaily - Sahabat Muslimah, siapa yang suka dilanda ngiler saat asyik menonton drama korea eh malah salfok alias salah fokus pada makanan yang dimakan pemainnya? Memang ya, demam korea tidak hanya di dunia hiburannya saja. Bahkan makanan khas negara ginseng itu menarik perhatian warga Indonesia.

Namun, umumnya cita rasa dari makanan korea itu kurang pas di lidah Indonesia. Syukurnya, terdapat makanan yang benar mirip dari segi penampilan bahkan teksturnya, lho.

Wah, penasaran deretan makanan Indonesia apa saja yang sama persis dengan makanan khas Korea? Simak rangkumannya yang sudah disajikan khusus untuk sahabat Muslimah berikut ini, ya.

1. Cilok versus Topokki

Makanan khas Jawa Barat ini hampir mirip dengan Topokki. Cilok dan Topokki memiliki kesamaan dari warnanya yang putih, teksturnya kenyal, dan dilengkapi dengan kuah saus pedas. Hanya saja berbeda bentuk dan sausnya. Bila topokki bentuknya tabung panjang dan saus pedasnya menggunakan pasta cabai Korea sedangkan cilok seperti bulatan bakso yang disantap dengan bumbu kacang atau bisa juga kuah kaldu.

2. Mie Ayam dengan Jajangmyeon

Bahan utama mie ayam dan jajangmyeon yakni mie berbumbu gurih dan tersaji potongan daging ayam di atasnya. Dari segi penampilannya sih udah mirip ya, namun makanan jajangmyeon asal korea ini disiram dengan bumbu hitam yang mana didapat dari fermentasi kacang hitam. Kalau biasanya kuah mie ayam dominan gurih dan kental dari kaldu, jajangmyeon rasa dan kekentalan kuahnya didapat dari pasta kacang hitam.

3. Jajanan Otak-otak hampir mirip rasanya dengan Fishcake (Odeng)

Duh jajanan SD otak-otak yang kenyal ternyata rasa gurihnya sama seperti odeng sahabat. Meskipun rasanya sama, dari bentuk dan cara pengolahannya berbeda, nih. Otak-otak yang bentuknya memanjang dan runcing di ujungnya itu digoreng. Sementara odeng yang ditusuk menyerupai usus biasanya direbus atau dikukus dan tersaji dengan kuah kaldu.

4. Asinan sawi dan Kimchi

Di Indonesia sendiri, asinan sawi tersaji tanpa bumbu pedas lainnya. Lain halnya dengan di Korea, kimchi difermentasi terlebih dahulu dengan pasta cabai. Makanya, rasa dominan pada kimchi agak pedas namun sama teksturnya dengan asinan sawi khas Indonesia kok.

5. Bihun goreng sama dengan Japchae di Korea

Ngeliat dari sisi penampilannya sih mirip ya sahabat tapi ternyata letak perbedannya pada bahan utama yang digunakannya nih. Jika bihun goreng memang berbahan bihun sedangkan japchae menggunakan mie berbahan dasar pati ubi.

Bumbu yang digunakan bihun goreng dan japchae sama saja, seperti kecap asin, minyak wijen, dan sayuran. Namun, japchae lebih kenyal dan manis dibandingkan bihun goreng pada umumnya di Indonesia.

6. Arem-arem dan Kimbab

Isi kedua makanan ini sama-sama terbuat dari nasi, sayur, dan suwiran daging. Akan tetapi penyajian arem-arem dan kimbab sangatlah berbeda. Kalau arem-arem dibungkus dengan daun pisang yang tentunya enggak bisa dimakan sedangkan kimbab dilapisi lembaran nori yang gurih dan bisa dimakan.

7. Gorengan Bakwan agak mirip dengan Pajeon

Gorengan emang udah jadi bagian hidup orang Indonesia, terutama bakwan goreng. Apalagi dimakan selagi hangat dan dibarengi dengan gigitan cabai rawit hijau, rasanya mantab sekali ya sahabat.

Ternyata negara tetangga Korea juga punya makanan serupa. Namanya Pajeon atau disebut vegetable pancake. Nah bedanya, pajeon dimasak diatas teflon baru kemudian setelah matang dipotong kecil-kecil. Kemudian, biasanya pajeon dimakan bersama saus kecap asin.

Itulah beberapa makanan Indonesia yang mirip dengan makanan khas Korea. Jadi, yang belum sempet ke Korea bisa banget tuh misalkan pas lagi makan bakwan terbayang lagi makan pajeon.